Langsung ke konten utama

Sekilas Kisah Fino dan Temanku

Sekilas Kisah Fino dan Temanku

Kendaraan merupakan salah satu kebutuhan primer yang harus dimiliki oleh manusia, terutama sepeda motor. Kendaraan tersebut menjadi primadona masyarakat indonesia, setiap tahunnya motor selalu mengalami peningkatan. Berdasarkan Badan Pusat Statistik (BPS), selama tahun 2012 - 2022 jumlah sepeda motor bertambah kisaran 48,9 Juta. 


Membeli motor dengan kualitas yang baik adalah investasi masa depan, motor yang berkualitas akan membuat diri kita nyaman dan mudah untuk bepergian. Begitulah yang diterapkan teman saya, ia melihat tetangganya membeli motor fino yang saat kita keluaran terbaru ditambah fitur terbaru yang membuat nyaman, ia tidak segan-segan untuk membelinya. 


Warna menarik yang berbeda dengan sepeda motor pada umumnya menjadi daya tarik tersendiri baginya untuk memilih fino, ungu ke creaman membuatnya terpesona melihat perpaduan konsep warna yang indah. 


Gaya klasik kekinian, begitulah jawabnya saat saya tanya mengenai hal unik pada motor fino. Apabila kita cermati dari luar, perkataan teman saya memanglah benar, motor fino bentuknya seperti motor klasikal namun di satu sisi, motor tersebut bergaya milenial dan mudah dikendarai di daerah perkotaan. 


Dealer juga mempengaruhi kebijakannya untuk membeli motor fino, jarak dealer yang dekat dengan tempat tinggal dan kepercayaan yang diberikan membuat hatinya yakin untuk membeli motor di dealer tersebut. Tentu dia membeli motor fino di dealer resmi yamaha yang terletak di kabupaten ciamis jawa barat. 


Akhir-akhir ini publik dihebohkan dengan kejadian yang menimpa salah seorang bos dealer yang dikeroyok oleh oknum di daerah Sukolilo, Kab. Pati Jawa Tengah. Daerah tersebut menjadi daerah yang paling banyak menyimpan barang curian. Hal ini tentu membuat masyarakat takut untuk membeli kendaraan, membeli ke dealer yamaha adalah solusi untuk terhindar dari penipuan. Dealer terpercaya dan kualitasnya sempurna. 


Saat di pedesaan motor ini sama seperti pada motor-motor pada umumnya. Namun ketika di perkotaan yang sering macet, motor ini sangat mudah digerakan dan bisa menyalip berjalan di hamparan kemacetan. Fino dengan gesit berjalan diantara mobil-mobil yang berhenti terjebak macet, sehingga pengendara fino bisa menghemat waktu perjalanan dan datang ke tempat kerja tepat waktu. 


Bagi kawula muda, motor ini sangat nyaman untuk bepergian malam mingguan, baik pengemudi maupun yang dibonceng keduanya merasakan kenyamanan motor fino. panjang dan lebar jok motor yang sesuai dengan postur rata-rata orang Indonesia membuat duduk nyaman dan tidak pegal-pegal. Tak hanya itu, bahan jok motor bawaan motor ini juga menambah tingkat kenyamanan, wajar saja jika orang yang dibonceng menggunakan motor fino mudah ngantuk. 


Motor fino yang kini menjadi teman hidupnya, kini sudah berusia sepuluh tahun, meskipun bisa dikatakan sepuh, tetapi kegagahan motor yamaha yang satu ini tidak diragukan lagi, ia sering kali bolak-balik ciamis hingga yogyakarta saat mudik menggunakan fino. 


Baginya fino adalah saksi perjalanan hidupnya, sedari sekolah menengah pertama hingga saat ini fino masih menemani perjalanan hidupnya, setiap sudut di Kota Pelajar ia ditemani fino, suka, duka, canda dan tangis fino lah yang menjadi saksi hidupnya. 


ia berharap, agar fino akan terus bisa menjadi teman perjuangannya, mengenang perjalanannya masih panjang dan masih banyak tempat yang belum ia singgahi bersama sepeda motor fino. Namun, ia sadar bahwa fino semakin hari semakin menua dan harus sering-sering berobat ke bengkel yamaha resmi dan terpercaya. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Semenjak Pesatnya Perkembangan Teknologi, Bocah-Bocah Ingusan Itu Tidak Merasakan Nuansa Bulan Puasa

Pernah nggak sih kalian jengkel melihat bocah-bocah ingusan yang selalu pegang gadget? entah itu bermain game online atau menonton video, mereka sangat anteng terlebih ketika menonton video tik tok yang menjadi langganan masyarakat Indonesia. Mengutip data dari Business of Apps, menyatakan bahwa, pada tahun 2021 pengguna tik tok dari kalangan usia 10-19 tahun mencapai 28%, artinya banyak sekali bocah yang di bawah delapan belas tahun sudah mengkonsumsi tik tok.      Semenjak maraknya aplikasi tik-tok, bocah-bocah ingusan itu bisa tidak merasakan jika puasa lama, terasa dan segala kesibukan di dalamnya, yang niatnya cuman scrolling sebentar eh ternyata sampai berjam-jam setelah itu ketiduran pula, pas bangun tiba tiba adzan magrib berkumandang, enakan puasanya bocah-bocah ingusan itu.     Kondisi seperti ini sangat berbanding terbalik dengan zaman bocah-bocah dekil, saat sekolah mereka harus mengikuti pesantren kilat yang jadwalnya padat bahka...

Tanpa Peran Generasi Muda, Transformasi Teknologi dalam Pendidikan Hanyalah Angan-angan

Di hari pertama bulan maret 2024, saya mengikuti salah satu program Indonesia Mengajar yakni Kelas Inspirasi yang tersebar di berbagai daerah, salah satunya Yogyakarta. Sesuai dengan namanya, kegiatan yang diadakan bertujuan untuk menginspirasi murid-murid sekolah dasar. Mereka yang menginspirasi adalah para relawan pengajar dari berbagai daerah dan berlatang belakang pekerjaan berbeda, para relawan datang ke sekolah untuk menceritakan pekerjaannya dan menginspirasi supaya murid semangat dalam belajar.  Kegiatan tersebut dilakukan selama satu hari penuh, sehingga para guru tidak mengajar dan waktu kegiatan belajar mengajar digunakan oleh Kakak Relawan Pengajar. Mereka saling bergantian memasuki kelas-kelas, setiap relawan pengajar mendapatkan bagian dua hingga tiga kelas dengan waktu masing-masing kelas tiga puluh menit.  Berbagai cara dilakukan oleh relawan agar kegiatan belajar menjadi seru dan menarik, seperti halnya yang dilakukan oleh salah satu relawan, ia mengajarkan ca...

Resensi Buku Smokol : Kumpulan Cerpen Pilihan Harian Kompas 2019

Setiap hari minggu Koran Harian Kompas memuat cerita pendek. Pada setiap tahunnya, mereka memilih beberapa cerita pendek terbaik untuk dikumpulkan kemudian dijadikan buku. Pada tahun 2009 mereka memilih 15 cerpen terbaik dari 51 cerpen, rocky gerung dan Linda Christanty merupakan dua sosok pemilih 15 cerpen tersebut.  “Smokol” merupakan salah satu cerita pendek karya nukila amal yang terpilih kemudian diangkat menjadi judul buku cerpen pilihan kompas tahun 2009. "Smokol, cerpen yang saya unggulkan itu, bertumpu pada sebuah metafisika politik. Ya itu, kondisi normatif manusia yang menghendaki pemenuhan imajiner terhadap "hasrat" (desire)”. tulis Bung Rocky dalam prolognya. Pengajar Filsafat UI tersebut juga menuliskan “ Normativitas itu bukan kualitas yang ditambahkan oleh pengalaman sosial ke dalam imajinasi manusia, melainkan justru merupakan sumber primer dari relasi sosial. Artinya politik hasrat lah yang mengarahkan kegiatan sosial manusia dan sekaligus memberi makna...